Cokelat Nglanggeran yang ada di Desa Nglanggeran, Kec. Patuk, Kab. Gunungkidul, D.I.Yogyakarta tepatnya yang diproduksi di Griya Cokelat Nglanggeran memiliki kekhasan yang menjadi pembeda dengan produk cokelat lain. Kira2 apa ya?
Langsung saja inilah pembeda Cokelat Nglanggeran yang diproduksi di Griya Cokelat Nglanggeran dibandingkan dengan cokelat lainnya.
- Diproduksi oleh masyarakat lokal Desa Nglanggeran yang didominasi oleh kelompok perempuan
- Menggunakan bahan baku lokal kakao dari Desa Wisata Nglanggeran yang dikoordinir dalam kelompok tani
- Memiliki produk unggulan berupa minuman cokelat, dengan nama Chocomix. Ada 5 variant rasa yaitu Chocomix, Chocomix-Classic, Chocomix-Tawa, Chocomix Ffee, Chocomix Ice.
- Selain unggulan berupa minuman cokelat juga memproduksi cokelat batangan, bakpia cokelat, pisang salut cokelat, permen cokelat, dll
- Bisa belajar juga pengolahan cokelat di Griya Cokelat Nglanggeran ini, karena ada integrasi dengan Desa Wisata Nglanggeran
Nah itulah pembeda cokelat kami, Cokelat yang Hadir dari Tangan Masyarakat Desa. Jadi kapan kalian akan main ke Griya Cokelat Nglanggeran? Ikuti Instagramnya KLIK DISINI.